Cen Sui Lan Resmikan Kegiatan Akhir Tahun Program KOTAKU, Sumber Dana Aspirasinya Rp1 Miliar di Kelurahan Pelunggut

Cen Sui Lan Anggota Komisi V DPR RI Fraksi Partai Golkar Dapil Kepri, didampingi Kepala Balai Prasarana Pemukiman Wilayah (BP2W) Kepulauan Riau, Albert Renaldo (kanan) menggunting pita menandai peresmian Program KOTAKU Ruang Terbuka Publik (RTP) Flamboyan Community Center di Kelurahan Pelunggut, Kecamatan Sagulung, Jumat (17/12/2021).

BATAM (Kepriglobal.com) – Cen Sui Lan Anggota Komisi V DPR RI Fraksi Partai Golkar Dapil Kepri, menutup kegiatan akhir tahun 2021 dari dana aspirasinya, dengan meresmikan Program Kota Tanpa Kumuh (KOTAKU) Ruang Terbuka Publik (RTP) Flamboyan Community Center di Kelurahan Pelunggut, Kecamatan Sagulung, Jumat (17/12/2021).

Program KOTAKU dianggarkan Rp1 miliar dari dana APBN ini, berupa penggunaan RTP Flamboyan Community Center (FCC) Kelurahan Pelunggut, kini menjadi ikon kelurahan tersebut.

RTP FCC ini difungsikan sebagai lokasi permainan anak, tempat olahraga. Secara umum berfungsi sebagai pusat kegiatan masyarakat. Sekaligus memperindah tampilan Kelurahan Pelunggut Sagulung. Selain itu, penggunaan jalan beton lingkungan dan drainase.

Cen Sui Lan dalam peresmian program KOTAKU di Kelurahan Pelunggut ini, didampingi Albert Renaldo selaku Kepala Balai Prasarana Pemukiman Wilayah (BP2W) Kepulauan Riau, Ditjen Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Turut hadir para pengurus Badan Keswadayaan Masyarakat (BKM) Kelurahan Pelunggut, para Ketua RW dan Ketua RT, serta tokoh masyarakat.

Pada kesempatan tersebut, Cen Sui Lan berpesan kepada tokoh masyarakat, agar apa yang sudah dialokasikan melalui program aspirasi ini bisa dimanfaatkan dan dijaga. Supaya dapat digunakan untuk kepentingan masyarakat.

“Dengan selesainya program KOTAKU di Kelurahan Pelunggut ini, semoga dapat meningkat perekonomian dan menambah keindahan serta estetika Kelurahan Pelunggut. Mari sama-sama kita jaga dan rawat,” ujar Cen Sui Lan.

Cen Sui Lan menyatakan, kegiatan program KOTAKU tahun anggaran 2022, akan diperbanyak di Provinsi Kepri.

Koordinator BKM Kelurahan Pelunggut, Andi Nugroho, mengucapkan terima kasih atas terealisasinya program aspirasi dari Cen Sui Lan. Warga sangat senang, dan mengabadikan nama Cen Sui Lan di prasasti peresmian kegiatan tersebut.

“Kami berharap dan memohon kepada Bu Cen Sui Lan, agar ke depan kelurahan kami diberikan lagi Program KOTAKU ini. Karena masih ada beberapa lokasi di RW-RW Kelurahan Pelunggut, yang jalan dan drainasenya belum ada. Bahkan, jalannya masih jalan tanah,” harap Andi mewakili masyarakat Pelunggut. (kg/pan)

Discover more from Kepri Global

Subscribe now to keep reading and get access to the full archive.

Continue reading