Jelang MTQ Provinsi, DPUPRPRKP Anambas Mulai Menata Mesjid dan Astaka

Kurniawan Hasibuan selaku Kepala DPUPRPRKP Anambas. (Foto:ist)

ANAMBAS – Menjelang kegiatan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat provinsi yang akan diselenggarakan pada bulan Juni mendatang di Kabupaten Kepulauan Anambas, Pemerintah Daerah (Pemda) melalui Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang, Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman (DPUPRPRKP) Kabupaten Kepulauan Anambas melakukan persiapan dan sudah mulai dikerjakan agar siap tepat waktu.

Hal itu disampaikan langsung oleh Andiguna Kurniawan Hasibuan selaku Kepala DPUPRPRKP ketika diwawancara oleh awak media terkait kesiapan menjelang terlaksananya MTQ tingkat provinsi yang rencananya akan diselenggarakan di Mesjid Agung Baitul Ma’mur Tarempa.

“Untuk persiapan menjelang MTQ nanti sudah kita jalankan, mulai dari astaka hingga penataan Masjid Agung, semua itu sudah selesai dilelang dan insha Allah akan selesai tepat waktu,” kata Andiguna K. Hasibuan kepada wartawan, Senin (14/03/2022).

Ia menyebutkan, untuk astaka sendiri pelelangan kerjaannya telah selesai dan sudah ada nama pemenang, tinggal dikerjakan sesuai dengan masa pengerjaan didalam kontrak yang ada pada paket tersebut.

“Kalau Astaka sudah selesai lelang, 120 hari masa pengerjaan dimulai dari 11 Maret lalu dan akan selesai sebelum acara MTQ,” sebutnya.

Ia juga menjelaskan, untuk penataan Mesjid Agung Baitul Makmur sendiri juga telah didapatkan nama perusahaan pemenang lelang, dengan masa pengerjaan 180 hari terhitung setelah tandatangan kontrak dibuat oleh pemenang dan pengerjaan akan difokuskan kepada lokasi tempat MTQ dahulu, lalu dilanjutkan dengan area lain.

“Penataan mesjid dikerjakan kurang lebih selama 6 bulan, akan tetapi menjelang acara MTQ nanti maka penataan lebih terfokus di area yang akan digunakan dalam kegiatan itu, barulah lokasi lain akan ditata menjadi lebih baik,” jelasnya. (KG/WNY)