Pemprov Kepri Pastikan Komitmen Percepatan Infrastruktur Digital

TANJUNGPINANG – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepri memastikan akan terus berkomitmen dalam mempercepat pembangunan infrastruktur digital, khususnya daerah perbatasan Kepri seperti Kepulauan Anambas dan Natuna.

Hal ini disampaikan Gubernur Kepri, H Ansar Ahmad SE MM menanggapi terkait ketidak ikut sertaan kabupaten Natuna dalam pelaksanaan STQH Kepri tahun 2021, Selasa (27/7/2021).

“Kita akan terus berupaya agar percepatan infrastruktur digital, baik itu dalam pengelolaan telekomunikasi sinyal maupun ketersediaan listrik di daerah perbatasan khususnya daerah Terluar, Terdepan dan Tertinggal atau 3T,” ujar Ansar seperti dirilis kominfo.kepriprov.go.id.

Ansar mengatakan, keberadaan infrastruktur digital seperti sinyal telekomunikasi sangat dibutuhkan masyarakat di daerah perbatasan.

“Untuk itu, ini menjadi komitmen pemerintah Provinsi Kepri yang terus kita upayakan,” kata Ansar.

Ansar yakin, dengan ketersediaan infrastruktur digital ini akan menjadi gerbang pembangunan dan kemajuan di Provinsi Kepri.

“Dan itu juga akan berpengaruh pada peningkatan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat,” ujar Ansar.

Sehingga ke depan, lanjut Ansar, tidak ada lagi alasan ketidakikutsertaan daerah dalam berbagai kegiatan pemerintahan, dikarenakan ketidak sediaan sinyal telekomunikasi. (KG/PAN)