Polda Kepri Gelar Sundang Sakti FUN RUN Dalam Rangka HUT Ke-80 KORPS BRIMOB Polri 

Batam – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Korps Brimob Polri, Polda Kepulauan Riau menggelar kegiatan Sundang Sakti Fun Run di Lapangan Bhayangkara Polda Kepri, Sabtu (8/11/2025).

Kegiatan dibuka secara resmi oleh Wakapolda Kepri Brigjen Pol. Dr. Anom Wibowo, S.I.K., M.Si., yang dihadiri Irwasda Polda Kepri Kombes. Pol. Tato Pamungkas Suyono, S.I.K., M.Si., dan Pejabat Utama Polda Kepri.

Wakapolda Kepri Brigjen Pol. Dr. Anom Wibowo, S.I.K., M.Si., dalam sambutannya menyampaikan bahwa Sundang Sakti Fun Run bukan sekadar ajang olahraga, tetapi juga menjadi wahana mempererat silaturahmi, menumbuhkan sportivitas, serta memperkuat soliditas antar satuan di lingkungan Polda Kepulauan Riau.

“Melalui tema ‘Brimob Presisi untuk Masyarakat’, kita diingatkan bahwa Korps Brimob tidak hanya dikenal karena ketangguhannya di medan tugas, tetapi juga karena kedekatannya dengan masyarakat. Brimob adalah wujud kehadiran Polri yang humanis, profesional, dan selalu membawa rasa aman di tengah kehidupan bermasyarakat,” ujar Wakapolda Kepri Brigjen Pol. Dr. Anom Wibowo, S.I.K., M.Si.

Wakapolda Kepri juga menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Satbrimob Polda Kepri selaku pelaksana kegiatan, serta seluruh peserta dari berbagai satuan yang turut berpartisipasi dengan semangat tinggi. “Kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa semangat kebersamaan dan persaudaraan tetap terjaga kuat, tidak hanya dalam pelaksanaan tugas operasional, tetapi juga dalam kegiatan yang menumbuhkan jiwa sehat dan semangat juang pantang menyerah.

Setelah sambutan, kegiatan dilanjutkan dengan fun run sejauh 8 kilometer yang diikuti sebanyak 279 peserta. Adapun nama-nama peserta yang berhasil meraih juara adalah sebagai berikut:

Juara 1: Briptu Dipo Sastra Siagian, S.H. (Ditresnarkoba Polda Kepri)

Juara 2: Bripda Muhammad Atahirah (Sat Samapta Polresta Barelang)

Juara 3: Brigpol Fapin Putra Mebi (Satbrimob Polda Kepri)

Kegiatan berlangsung lancar, aman, dan meriah. Sundang Sakti Fun Run menjadi momentum positif untuk menumbuhkan semangat kebugaran, mempererat tali persaudaraan, serta memperkuat komitmen pengabdian Polri yang presisi dan humanis bagi masyarakat, bangsa, dan negara.