NATUNA – Kampanye pasangan calon (Paslon) nomor urut 01, Cen Sui Lan – Jarmin Sidik, di wilayah Penyong dan Gayam membawa secercah harapan bagi masyarakat. Salah satu tokoh masyarakat, Subari, menyampaikan keyakinannya bahwa pasangan ini akan memenangkan Pilkada Natuna pada 27 November mendatang.
Subari menekankan bahwa sejarah menunjukkan belum pernah ada bupati Natuna yang menjabat dua periode berturut-turut. Hal ini memperkuat harapannya bahwa perubahan akan terjadi.
“Selama pemilihan Bupati Natuna, belum ada yang menjabat dua periode berturut-turut. Oleh karena itu, saya yakin Paslon nomor 01, Cen Sui Lan – Jarmin akan menang,” ujar Subari.
Ia juga menambahkan bahwa semakin banyak masyarakat yang kecewa dengan kepemimpinan sebelumnya dan beralih mendukung Cen Sui Lan – Jarmin. “Setahu saya, banyak pendukung WSRH sudah beralih ke Paslon nomor 01,” ungkapnya.
Menurut Subari, sosok Cen Sui Lan sudah tidak asing bagi masyarakat Natuna karena kontribusinya dalam pembangunan melalui dana aspirasi. Ia juga optimistis bahwa bupati Natuna berikutnya akan dipimpin oleh seorang perempuan.
“Bu Cen ini sudah banyak berbuat untuk Natuna. Saya percaya beliau bisa memimpin dengan amanah,” tutupnya.
Kampanye di Penyong dan Gayam berlangsung meriah, disambut antusias oleh masyarakat dengan sorakan “Bupati Baru” yang menggema di lapangan. Paslon 01 pun berjanji akan mengabdikan diri sepenuhnya untuk kemajuan Natuna.
Semoga pada 27 November mendatang, masyarakat Natuna dapat menentukan pemimpin yang amanah dan membawa perubahan. (KG/IK)
You must be logged in to post a comment.