BATAM – DPRD Kota Batam resmi menetapkan pimpinan definitif untuk masa jabatan 2024-2029 dalam rapat paripurna yang digelar Rabu (25/9/2024) di ruang utama DPRD Kota Batam, Batam Center. Ketua DPRD kini dipegang oleh Haji Muhammad Kamaluddin, S.Pd.I dari Partai Nasdem, didampingi Haji Aweng Kurniawan dari Partai Gerindra sebagai Wakil Ketua I, dan Hendra Asman, SH, MH dari Partai Golkar sebagai Wakil Ketua III.
Prosesi pengucapan sumpah/janji pimpinan DPRD dipandu oleh Ketua Pengadilan Negeri Batam, Bambang Trikoro, SH, M.Hum, dengan dukungan rohaniawan muslim dan buddha. Acara ini dihadiri oleh sejumlah pejabat tinggi, termasuk Pjs Walikota Batam Andi Agung, jajaran Forkompimda, tokoh masyarakat, pengurus Lembaga Adat Melayu (LAM), serta Komisioner KPU dan Bawaslu.
Rapat paripurna diawali dengan sambutan dari Ketua Sementara DPRD, Hj. Asnawati Atiq, SE, MM, yang menjelaskan peran penting pimpinan sementara dalam mengesahkan pimpinan definitif serta sejumlah peraturan DPRD, termasuk Tata Tertib DPRD. Setelah pembukaan, Sekretaris DPRD Ridwan Afandi, S.STP, M.Eng, membacakan Surat Keputusan Gubernur Kepulauan Riau yang menetapkan ketiga pimpinan definitif.
Kamaluddin, Aweng, dan Hendra secara bergantian maju untuk mengambil sumpah di bawah bimbingan Ketua PN Batam. Setelah prosesi ini, Kamaluddin menerima palu sidang dari Asnawati Atiq sebagai tanda resmi dimulainya masa jabatan pimpinan definitif.
Seharusnya, ada empat kursi pimpinan di DPRD Kota Batam, termasuk posisi Wakil Ketua II yang menjadi hak PDI-Perjuangan sebagai partai pemenang suara ketiga. Namun, kursi ini belum diisi karena PDI-Perjuangan belum mengajukan calon resminya.
Usai pelantikan, Kamaluddin mengajak seluruh anggota DPRD untuk memperkuat tekad dalam menjalankan fungsi legislatif. “Menjadi anggota DPRD bukan hanya amanah, tapi juga pilihan. Kami berharap tekad ini menjadi landasan untuk membentuk peraturan daerah, mengawasi, menganggarkan, dan mengabdi dengan penuh keikhlasan untuk Kota Batam tercinta,” ujarnya.
Pjs Walikota Batam, Andi Agung, turut menyampaikan ucapan selamat dan mengajak para pimpinan DPRD untuk bekerja sama dalam membangun Kota Batam. “Saya yakin pimpinan DPRD yang baru dapat bekerja profesional dan menjalin kolaborasi positif untuk kemajuan Kota Batam,” ucapnya. kg/hum