LINGGA – Dua prajurit Yonif TP 849/Beladau Sakti kembali menorehkan prestasi gemilang di ajang olahraga bela diri. Serda Muh. Naufal Fakhruddin dan Prada Syamsu Lubis tampil impresif dan berhasil meraih gelar juara pada Kejuaraan RYU Crazy Night Kepri vs Everybody, masing-masing di kelas 63,5 kg dan 65 kg.
Penampilan keduanya mendapat apresiasi tinggi karena menunjukkan teknik yang matang, keberanian, serta konsistensi latihan yang selama ini dijalani. Meski menghadapi lawan-lawan tangguh dari berbagai daerah, kedua prajurit ini mampu menunjukkan dominasi dan ketangguhan di arena pertandingan.
Komandan Yonif TP 849/Beladau Sakti menyampaikan kebanggaannya atas prestasi yang berhasil diraih prajuritnya. Menurutnya, kemenangan tersebut menjadi bukti bahwa pembinaan satuan tidak hanya berfokus pada kemampuan tempur, tetapi juga pada pengembangan potensi dan bakat prajurit di berbagai bidang.
“Prestasi ini membuktikan bahwa prajurit Yonif TP 849 tidak hanya unggul dalam pelaksanaan tugas operasi, tetapi juga mampu berprestasi di kancah olahraga,” ujarnya.
Keberhasilan Serda Muh. Naufal Fakhruddin dan Prada Syamsu Lubis diharapkan dapat memotivasi prajurit lainnya untuk terus mengasah kemampuan, baik dalam ranah militer maupun nonmiliter. Prestasi ini sekaligus mengangkat nama baik Yonif TP 849/Beladau Sakti serta membawa kebanggaan bagi TNI di tingkat daerah maupun nasional. (kg/AS)











