BATAM – Ratusan Sekretaris Dewan (Sekwan) dari berbagai kabupaten dan kota di Indonesia berkunjung ke DPRD Kota Batam, Sabtu siang, untuk bersilaturahmi dan mempelajari penerapan aplikasi layanan e-SPPD yang digunakan di Sekretariat DPRD Kota Batam, Selasa (5/10/2024).
Rombongan ini dipimpin oleh Direktur Eksekutif Asdeksi, Subhan, serta Sekretaris Umum Asdeksi, Agus Mudani, setelah menghadiri workshop Asdeksi yang diadakan di Hotel Harmoni One.
Sekwan DPRD Kota Batam, Ridwan Afandi SSTP MEng, menyambut hangat para tamu. Ia menyampaikan rasa terima kasih atas kunjungan dan antusiasme para Sekwan untuk berbagi ilmu dan pengalaman. “Sebuah kebanggaan bagi Kota Batam menjadi tuan rumah workshop nasional ini. Terima kasih atas kehadiran dan silaturahminya,” ungkap Ridwan.
Dalam diskusi tersebut, beberapa Sekwan menunjukkan ketertarikan pada aplikasi e-SPPD yang digunakan Sekretariat DPRD Kota Batam. Aplikasi e-SPPD ini mempermudah pengaturan jadwal dan pelaksanaan perjalanan dinas bagi anggota DPRD dan ASN, dengan manfaat akurasi dan ketepatan yang lebih tinggi.
Para Sekwan yang hadir memberikan apresiasi terhadap kemudahan yang ditawarkan oleh e-SPPD dan berharap agar sistem serupa dapat diterapkan di daerah mereka untuk meningkatkan efisiensi perjalanan dinas. kg/hum