LINGGA – Ketua DPRD Kabupaten Lingga, Maya Sari, S.Sos, melakukan kunjungan silaturahmi dengan Kapolsek Baru di Mapolsek Daik Lingga, Selasa (26/01/2026). Kedatangan tersebut disambut langsung oleh Kapolsek Daik yang baru, IPTU Suhendri, bersama jajaran.
Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat hubungan dan meningkatkan kerja sama lintas sektor, mengingat Polsek Daik berada di wilayah Ibu Kota Kabupaten Lingga.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Kapolsek Daik dan seluruh kanit yang telah menyambut kami. Semoga hubungan dan sinergi yang telah terjalin dapat terus ditingkatkan ke depannya,” ujar Maya Sari.
Sementara itu, IPTU Suhendri mengaku terkejut sekaligus merasa terhormat atas kunjungan Ketua DPRD Lingga tersebut. Ia menyebut, kunjungan ini menjadi motivasi tersendiri baginya yang baru pertama kali menjabat sebagai Kapolsek Daik.
“Ini surprise bagi saya. Biasanya kami yang lebih dulu melakukan silaturahmi. Namun kali ini justru Ketua DPRD yang berinisiatif datang langsung. Ini suatu kehormatan dan bentuk dukungan moral bagi kami,” ungkap IPTU Suhendri.
Ia juga menegaskan kesiapan Polsek Daik untuk terus bersinergi dengan DPRD dan seluruh unsur pemerintah daerah dalam menjaga keamanan serta ketertiban masyarakat di wilayah ibu kota kabupaten.
Pada kesempatan yang sama, Ketua DPRD Lingga turut melakukan pengecekan kondisi fasilitas kantor Mapolsek Daik yang didampingi langsung oleh Kapolsek beserta jajaran.
Dari pantauan di lapangan, beberapa bagian bangunan Mapolsek Daik masih memerlukan perhatian, di antaranya kondisi plafon yang terlihat ringsek dan mengalami kebocoran, sehingga dinilai perlu segera dilakukan perawatan. (kg)













You must be logged in to post a comment.