
Komandan Lanud Raden Sadjad (Danlanud RSA) Natuna Kolonel Pnb Dedy Iskandar, S.Sos., M.M.S., M.Han memimpin upacara.
NATUNA – Komandan Lanud Raden Sadjad (Danlanud RSA) Natuna Kolonel Pnb Dedy Iskandar, S.Sos., M.M.S., M.Han, membacakan amanat Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M, pada Upacara Bendera 17-an bulan Oktober 2023.
Upacara tersebut berlangsung di Main Apron Base Ops Lanud Raden Sadjad, Natuna, Provinsi Kepulauan, Selasa (17/10/2023) pagi.
Dalam amanat Panglima TNI menyampaikan amanat Presiden Joko Widodo pada Upacara Peringatan ke-78 HUT TNI tanggal 5 Oktober 2023 lalu, bahwa Presiden memberikan apresiasi atas dedikasi, keberanian, profesionalisme dan pengabdian kepada seluruh anggota TNI, yang telah menunaikan perannya sebagai benteng terdepan pertahanan negara, kekuatan pelindung rakyat, perisai penjaga NKRI, perisai penjaga Pancasila dan perisai penjaga Undang Undang Dasar 1945.
Lebih dari itu, TNI juga telah menunjukkan komitmen yang tak tergoyahkan dalam menjaga kestabilan dan keamanan negara, serta melindungi kepentingan dan kesejahteraan rakyat. Prestasi ini merupakan bukti dari dedikasi serta pengabdian tinggi, serta warisan berharga untuk masa depan TNI.
“Hal tersebut juga yang menjadikan TNI sebagai salah satu institusi negara yang paling dipercaya oleh masyarakat Indonesia,” tambah Panglima TNI.
Selain itu, tidak henti-hentinya Panglima TNI juga menekankan, bahwa dalam waktu dekat, bangsa kita akan menyelenggarakan Pemilihan Umum tahun 2024, yang mencakup Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden, pemilihan anggota legislatif, serta Pemilihan Kepala Daerah secara serentak.
“Netralitas TNI adalah sebuah komitmen yang jelas dan tidak bisa ditawar-tawar. TNI harus netral, karena TNI memegang peranan penting dalam menjaga stabilitas politik dan keamanan nasional. Sebagai salah satu pilar utama dalam pertahanan negara, TNI memiliki tanggung jawab yang besar dalam menjamin tahapan Pemilu 2024 dapat berjalan dengan damai dan sejuk,” pungkas Panglima TNI. (KG/IK)
You must be logged in to post a comment.