BATAM – Anggota Komisi IV DPRD Kepri, Alex Guspeneldi bersilaturahmi dengan warga Kavling Sagulung Bahagia, Batam, Sabtu, 05 Agustus 2023. Dalam kesempatan itu, Alex Guspeneldi mengutarakan bahwa pengabdiannya selama 15 tahun di DPRD Provinsi Kepri telah banyak yang diperbuatnya untuk merealisasikan aspirasi masyarakat.
“Saya izin sampai disini, sudah ketiga kali di DPRD Provinsi Kepri. Alhamdulillah saya tetap komitmen untuk memperjuangkan dan merealisasikan aspirasi masyarakat, kata Alex Guspeneldi.
Dalam kesempatan itu, Alex pun menyampaikan niatnya untuk maju ke DPR RI demi lebih peduli terhadap aspirasi masyarakat Kepri secara lebih besar.
“Ilmu yang didapat selama 15 tahun ini akan diasah, menambah ilmu di DPR RI, periode selanjutnya,” ujar politisi Partai Amanat Nasional tersebut.
Alex pun mengajak masyarakat untuk menjaga kekompakkan di lingkungan masing-masing. Karena menurut Alex, kebersamaan merupakan salah satu kunci keberlanjutan pembangunan.
Alex juga mengharapkan masyarakat untuk selalu memprioritaskan pendidikan dan kesehatan anak-anak. Karena katanya, anak merupakan generasi penerus pelanjut tongkat estafet kepemimpinan di masa depan.
Dia juga membuka diri kepada masyarakat untuk menyampaikan aspirasi mereka. Sebab kata Alex, sebagai wakil rakyat dirinya punya tanggungjawab untuk mewujudkan aspirasi masyarakat yang diwakilinya.
“Jangan sungkan-sungkan menyampaikan aspirasi. Semuanya akan saya catat dan akan diperjuangkan dalam kesempatan pembahasan APBD. Apalagi saya memiliki hak untuk pengganggaran,” pungkas Alex. (munawir)